Rabu, 23 November 2011

Perkembangan New Media dan Dampak sosial Network Di Masyarakat

Perkembangan new media
New media  yaitu merupakan sebuah media baru, dimana media ini merupakan  wadah dari perkembangan ilmu teknologi yang secara tidak langsung telah mempengaruhi budaya dan lingkungan masyarakat. contoh media-media baru yaitu media elektronik yaitu Komputer dan Internet.
 Setelah adanya komputer banyak dari sebagian masyarakat di bumi ini menghabiskan waktunya didepan komputer hanya untuk bermain games atau menyelesai sebuah pekerjaannya , jadi nya interaksi dalam masyarakat pun menjadi berkurang.
 Sedangkan pada Internet kita dapat menambah interaksi terhadap masyarakat dimanapun melalui jejaring sosial yang saat ini sangat populer yaitu Facebook, Twitter, Dll, yang saat ini telah menjadi jembatan seseorang untuk behubungan secara tidak langsung terhadap seseorang di luar negeri maupun di dalam negri.

Pengertian Internet dampak Positif dan Negatif dilingkungan Masyarakat

Pengertian internet
Internet diartikan sebagai jaringan komputer yang luas dan besar yang mendunia, yaitu
menghubungkan beberapa pemakai komputer dari suatu negara ke negara lain di seluruh dunia, dimana di dalamnya terdapat berbagai sumber daya informasi dari mulai yang statis
hingga yang dinamis dan interaktif.
Internet merupakan jaringan komputer yang saling terhubung  menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) digunakan untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.
TCP/IP (Transmission Control Protocol / Internet Protocol) adalah standar komunikasi data yang digunakan oleh komunitas internet dalam proses tukar-menukar data dari satu komputer ke komputer lain di dalam jaringan Internet oleh karena itu setiap komputer memiliki no ip sebagai pembeda dengan komputer yang lain dalam suatu jaringan
Dengan hadirnya internet di sekitar kita , kini mampu memberikan segala informasi yang kita butuhkan. Mulai dari mencari berbagai hal seperti berita, gosip, dunia olahraga dll. Selain itu dengan internet kita dapat menghewat waktu dan tenaga karena internet dapat dilakukan dimana saja .